Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

MUSDA XV PHRI Bali 2025 Resmi Dibuka, Pendaftaran Calon Ketua Dimulai, Pelaku Pariwisata Bali Diajak Bangkit Bersama

MUSDA XV PHRI Bali 2025 Resmi Dibuka, Pendaftaran Calon Ketua Dimulai, Pelaku Pariwisata Bali Diajak Bangkit Bersama


Buletindewata.id, Denpasar - Dalam semangat membangkitkan pariwisata Bali pasca pandemi, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Badan Pimpinan Daerah (BPD) Provinsi Bali resmi membuka pendaftaran calon Ketua PHRI BPD Bali periode 2025–2030. Pendaftaran ini merupakan bagian dari rangkaian Musyawarah Daerah (MUSDA) XV yang mengusung tema: “MUSDA PHRI Bali untuk Pariwisata Bangkit: Kolaborasi, Adaptasi dan Inovasi.”

Panitia Pengarah MUSDA XV menetapkan bahwa pendaftaran calon Ketua dibuka mulai 25 Oktober 2025 pukul 12.00 WITA dan ditutup pada 25 November 2025 pukul 12.00 WITA. Proses pendaftaran dilakukan di Kantor Sekretariat PHRI BPD Bali, Jl. Prof. Moh. Yamin No. 17x, Renon, Denpasar, setiap hari kerja pukul 10.00–16.00 WITA.

Syarat dan Dokumen Pendaftaran Calon Ketua PHRI BPD Bali wajib memenuhi sejumlah syarat, di antaranya: WNI berdomisili di Bali, Pemilik usaha hotel atau restoran di Bali, Memiliki Sertifikat Tanda Anggota Penuh dari BPP PHRI, Pernah menjabat sebagai pengurus PHRI di tingkat BPP, BPD, atau BPC, Menyerahkan dokumen lengkap, termasuk CV, visi-misi tertulis, foto, KTP, akta perusahaan, dan surat pernyataan patuh pada AD/ART PHRI. Dokumen diserahkan langsung ke Panitia Pengarah di Sekretariat PHRI Bali.

MUSDA XV PHRI Bali, Momentum Bersama untuk Pariwisata Bali

Ketua Steering Committee MUSDA XV, Perry Markus menyampaikan bahwa forum ini bukan sekadar agenda organisasi, melainkan panggilan untuk menyatukan langkah pelaku industri hospitality Bali. “Kami ingin MUSDA ini menjadi ruang kolaborasi dan inovasi, agar PHRI Bali mampu menjawab tantangan zaman dan memperkuat posisi Bali sebagai destinasi unggulan dunia,” ujarnya.

Tema MUSDA XV mencerminkan semangat gotong royong dan pembaruan, dengan fokus pada kolaborasi lintas sektor, adaptasi terhadap tren global dan digitalisasi, dan inovasi dalam pelayanan dan promosi pariwisata.

Panitia mengajak seluruh anggota PHRI di Bali untuk berpartisipasi aktif dalam proses pendaftaran dan pemilihan Ketua. Keterlibatan pelaku usaha lokal sangat penting untuk memastikan kepemimpinan yang inklusif dan berorientasi pada kemajuan pariwisata Bali.

“Musda ini adalah milik kita bersama. Mari kita jadikan momentum ini sebagai langkah nyata untuk membangun pariwisata Bali yang lebih tangguh, berkelanjutan, dan berdaya saing,” tutup Steering Committee. (blt)


Posting Komentar untuk "MUSDA XV PHRI Bali 2025 Resmi Dibuka, Pendaftaran Calon Ketua Dimulai, Pelaku Pariwisata Bali Diajak Bangkit Bersama"